Eksotisme Manakara

Berhubung dalam waktu dekat ini gue bakalan PKL di Manakara, Sulawesi Barat, gue mulai sibuk cari-cari tau info tentang Manakara. Juga tentang profil perusahaan PT Manakara Unggul Lestari. Mulailah gue googling dengan keyword MANAKARA. Tapi yang gue dapet minim banget info. Tiap kali ngetik keyword MANAKARA, mbah google selalu aja mbawa gue ke Madagascar. Hadeeehh....

But Anyway....
Kali ini gue bakalan cerita tentang potensi wisata di Manakara. Ih, bakalan seru nih! Yuk mengenal lebih jauh provinsi Sulawesi Barat sebagai salah satu kekayaan bangsa Indonesia.
Sulawesi Barat adalah provinsi hasil pemekaran dari provinsi Sulawesi Selatan. Provinsi yang dibentuk pada 5 Oktober 2004 ini berdasarkan UU No. 26 Tahun 2004. Ibukotanya ialah Mamuju. Luas wilayahnya sekitar 16,796.19 km². Suku-suku yang ada di provinsi ini terdiri dari Suku Mandar (49,15%), Toraja (13,95%), Bugis (10,79%), Jawa (5,38%), Makassar (1,59%) dan suku lainnya (19,15%).

Sumber kekayaan alam, Sulawesi Barat dikenal memiliki banyak objek lokasi wisata. Selain kakao, daerah ini juga penghasil kopi robusta ataupun kopi arabika, kelapa dan cengkeh. Di sektor pertambangan terdapat kandungan emas, batubara dan minyak bumi.

Obyek Wisata Manakara

1.  1. Pantai Manakara
Di kota mamuju ibu kota provensi sulawesi barat terdapat sebuah tempat untuk berwisata yang cukup ramai dikunjungi para wisatawan, yaitu kawasan pantai manakara pantai ini merupakan bagian dari teluk mamuju. bagi masyarakat setempai pantai manakara identik dengan tempat mangkal para kaula muda, untuk melepas lelas dan menikmati suasana pantai yang begitu indah.

2.   2. Pantai Palippis
Jika wisatawan berkunjung ke kabupaten polewali mandar, sulawesi barat, belum lengkap rasanya jikalau tidak singgah di pantai palippis. pantai ini menyuguhkan keindahan panorama pantai dengan pemandangan laut lepas dengan gulungan ombak yang berderu. selain keindahan pantai dan pemandangan laut pantai palippis di dukung panorama alam yang lain disekitarnyaseperti gua kelelawar dan hamparan tebing batu karang di sekitarnya.

3.  3. Pantai Wisata Lombang-Lombang
 
Pantai lombang-lombang sangat cocok bagi wisatawan yang ingin menyegarkan pikiran, sebab di pantai ini wisatawan dapat merasakan suasana alami yang mungkin tidak ditemukan di pantai lain.

Wisata Budaya

1.  1. Pesta Adat Sayyang Pattudu
Sayyang Pattudu atau kuda menari begitulah masyarakat suku mandar sulawesi barat menyebut acara yang dilakukan dalam rangka untuk mensyukuri anak-anak yang khatam tamat Al-Quran pesta ini biasanya digelar sekali dalam setahun pesta tersebut menampilkan atraksi kuda berhias yang menari sambil ditunggangi anak-anak yang mengikuti acara tersebut.

2.  2. Perahu Sandeq

Sandeq merupakan sebutan untuk perahu layar khas masyarakat suku mandar perahu ini memiliki panjang lambung sekitar 7-11 meter dan lebar sekitar 60-80 cm,dan disamping kiri kanannya di pasang cadik dari bambu sebagai penyeimbang.
lomba perahu sandeq.

Perahu-perahu di atas itu dibikin dari pohon ini nih:
 

Share this:

2 comments :

  1. info yang menarik...:)
    perkenalkan.., saya helmi, dan sekarang kuliah di UII Yogyakarta

    ReplyDelete

 
Copyright © duniabulatbundar. Designed by OddThemes | Distributed By Blogger Templates20